MATERI BAHASA INDONESIA APA
ITU ALINEA ???
Imam-pendidikan.blogspot.com
materi Alinea yang meliputi pengertian menurut para
ahli, fungsi tujuan, unsur, struktur, syarat, macam-macam alinea lengkap dengan
contoh nya.
Pengertian Alinea
Pengertian Alinea Menurut Para Ahli
Fungsi Alinea
- Penampung fragmen pikiran atau ide pokok
- Alat untuk memudahkan pembaca memahami jalan pikiran pengarang.
- Alat bagi pengarang untuk mengembangkan jalan pikiran secara sistematis.
- Pedoman bagi pembaca mengikuti dan memahami alur pikiran pengarang.
- Alat untuk penyampai fragmen pikiran atau ide pokok pengarang kepada para pembaca.
- Sebagai penanda bahwa pikiran baru dimulai
- Dalam rangka keseluruhan karangan paragraf dapat berfungsi sebagai pengantar, transisi, dan penutup (konklusi).
Tujuan Alinea
- Memudahkan pengertian dan pemahaman dengan menceraikan suatu tema dari tema yang lain. Oleh sebab itu alinea hanya boleh mengandung suatu tema, bila terdapat dua tema, maka dipecahkan menjadi dua alinea.
- Memisahkan dan menegaskan perkataan secara wajar dan formal, untuk memungkinkan kita berhenti lebih lama daripada perhatian pada akhir kalimat. Dengan perhentian yang lebih lama ini, konsentrasi terhadap tema alinea lebih terarah.
Unsur-Unsur Alenia
- Ide pokok yaitu ide pembicaraan atau masalah yang bersifat abstrak.Ide pokok bisaanya berupa kata, frase atau klausa.
- Kalimat topik yaitu perwujudan pernyataan ide pokok dalam bentuk yang masih abstrak.
- Ide pengembang yaitu rincian atau penjelasan ide pokok dalam bentuk yang kongkret. Ide pengembang berupa kata, frase, atau
- Kalimat pengembang yaitu perwujudan pernyataan ide pengembang dalam bentuk kongkret.
- Kalimat penegas yaitu kalimat yang berfungsi menegaskan dengan cara mengulang bentuk kalimat topik pada bagian akhir paragraf.
Macam-Macam Alinea
- Alinea Pembuka, berfungsi sebagai menghantar pokok pembicaraan, menarik minat dan perhatian pembaca, dan menyiapkan pikiran pembaca untuk mengetahui isi seluruh karangan.
1. kutipan, peribahasa, anekdot
2. uraian bagaimana pentingnya pokok pembicaraan
3. suatu tantangan atas pendapat atau pernyataan seseorang
4. uraian tentang pengalaman pribadi
5. uraian mengenai maksud dan tujuan penulisan
6. sebuah pernyataan
- Alinea Pengembang / Isi, Berfungsi sebagai
- mengemukakan inti persoalan
- memberi ilustrasi atau contoh
- menjelaskan hal yang diuraikan pada alinea berikutnya
- meringkas alinea sebelumnya
- mempersiapkan dasar atau landasan untuk simpulan
- Alinea Penutup, Alinea ini berisikan simpulan bagian karangan. Merupakan pernyataan kembali maksud penulis. Hal- hal yang perlu diperhatikan adalah:
- Sebagai penutup, alinea ini tidak boleh terlalu panjang.
- Isi alinea berisi simpulan sebagai cerminan inti seluruh uraian
- Alinea ini hendaknya memberikan kesan yang mendalam bagi pembaca.
- Alinea Deduktif, Alinea yang kalimat utamanya terletak diawal kalimat, diikuti oleh kalimat penjelas.
- Alinea Induktif, Alinea yang kalimat utamanya terletak diakhir. Alinea ini diawali dengan kalimat-kalimat penjelas dan diakhiri dengan kalimat utama.
- Alinea Deduktif-Induktif (Gabungan), Alinea yang kalimat utamanya terletak diawal paragraf dan ditampilkan kembali diakhir paragraf untuk penegasan.
- Alinea Penuh, Alinea yang kalimat utamanya terletak disemua kalimat. Alinea ini biasanya berupa uraian yang berupa deskripsi atau karangan yang bersifat narasi.
- Persuasif/Persuasi, Alinea yang berisi ajakan, mempengaruhi pembaca.
- Argumentatif/Argumentasi, Alinea yang berisikan pembahasan tentang sesuatu yang berisikan bukti-bukti dan alasan-alasan yang mendukung.
- Deskriptif/Deskripsi, Alinea yang berisikan tentang gambaran objek atau lukisan objek secara rinci.
- Eksposisitoris/Eksposisi, Alinea yang memaparkan suatu bentuk kejadian atau peristiwa yang berupa fakta-fakta, atau lukisan peristiwa.
- Naratif/Narasi, Alinea yang beisikan penceritaan atau berbentuk cerita.
Struktur Alinea
Syarat-Syarat Alinea
- Pikiran utama : masalah umum dalam dunia mahasiswa
- Pikiran penjelas : sulit memusatkan perhatian, berasal dari keluarga biasa, terganggu oleh ekonomi
- Unsur-unsur penunjang pada paragraf di atas benar-benar mendukung gagasan utama. Dengan perkataan lain, unsur-unsur penunjang paragraf tersebut membentuk eksatuan ide (unity).
Demikianlah pembahasan mengenai Materi Alinea, semoga bermanfaat.